Jangan Salah Pilih, Kenali Jenis Anti Gores Untuk Melindungi Layar HP Kesayangan Anda
TEKNOTenar.com - Hampir semua pemilik hp atau smartphone pasti menginginkan proteksi maksimal untuk gadget kesayangan mereka, salah satunya adalah dengan memasang tempered glass atau sering disebut sebagai anti gores. Beberapa manfaat anti gores pada hp adalah sebagai pelindung layar hp dari goresan, melindungi dari tekanan berlebihan, mengurangi resiko pecahnya LCD, mengatasi pantulan sinar matahari (backlight), menyaring sinar biru dari layar gadget hingga agar terbebas dari sidik jari (anti fingerprint). Namun apapun itu intinya agar layar smartphone tetap mulus dan awet.
Selain memasang anti gores, menggunakan case baik itu softcase maupun hardcase adalah pilihan bijak agar smartphone lebih tahan terhadap benturan akibat terjatuh atau hal tidak terduga lainnya.
Anti gores ini pada umumnya dipasang untuk melindungi layar smartphone dari berbagai goresan kecil maupun sedang, namun semakin berkembangnya trend banyak produk anti gores yang menyediakan versi full alias mencover keseluruhan bagian body smartphone tersebut, baik itu sisi layar maupun backdoor smartphone, bahkan beberapa merek anti gores sudah melengkapinya dengan pelindung kamera di paket penjualan mereka.
Terdapat banyak pilihan merek maupun jenis anti gores yang ditawarkan dengan kelebihan maupun kekurangannya masing - masing. Oleh karenanya sebelum memutuskan untuk membeli dan memakai anti gores tertentu maka ada baiknya untuk mengenal jenis - jenis atau tipe anti gores dibawah ini, dengan begitu Anda dapat dengan mudah menentukan pilihan untuk memakai anti gores yang sesuai dengan kebutuhan gadget Anda.
1. Plastic Clear
Seperti namanya, anti gores ini memiliki warna bening dan umumnya terbuat dari plastik dan sangat mudah dijumpai di pasaran dan digunakan banyak orang. Kelebihan anti gores ini adalah harganya yang murah, tidak mudah pecah dan pemasangannya yang mudah. Bahkan hampir semua konter menyediakannya secara gratis untuk setiap pembelian unit baru untuk smartphone maupun gadget lain.
Pada awal penggunaan mungkin akan terlihat sangat bening namun seiring berjalannya waktu, anti gores tipe ini akan meninggalkan goresan - goresan halus yang jika terus menerus terjadi akan menjadikan layar tidak enak dipandang bahkan agak kasar untuk disentuh, selain itu perubahan warna menjadi agak kusam atau kekuningan juga kemungkinan terjadi pada anti gores tipe clear ini.
2. Tempered Glass Clear
Berbeda dengan tipe diatas, anti gores ini tidak lagi terbuat dari plastik melainkan berbahan dasar kaca berwarna bening dan sangat halus. Kelebihan tipe ini adalah warna layar akan terlihat sama seperti tidak memakai anti gores, lebih tahan terhadap tekanan dan tidak meninggalkan goresan halus. Namun kekurangannya adalah mudah pecah jika terbentur, biasanya pecahan akan dimulai dari sisi - sisi anti gores lalu melebar ketengah layar. Selain itu teksturnya yang kaku membuat pemasangan tempered glass clear ini harus lebih hati - hati dibandingkan anti gores biasa.
3. Matte
Jenis anti gores ini sering disebut juga sebagai spy protector. Bagaimana tidak, berbahan dasar kaca yang dilapisi plastik matte membuat layar smartphone fokus menampilkan gambar ke depan alias pengunanya saja, tidak bisa diintip dari samping kiri ataupun kanan. Seperti yang kita tahu layar hp berjenis IPS LCD memiliki sudut pandang yang luas, oleh karenanya menggunakan anti gores berjenis matte akan mengurangi sudut pandang layar sehingga privasi pengguna terasa lebih aman.
Namun anti gores jenis matte ini umumnya berwarna lebih gelap, jadi cenderung redup dan tidak disarankan bagi Anda yang memiliki masalah penglihatan, karena dampaknya akan terasa tidak nyaman saat melihat layar hp dibawah terik matahari atau dalam kondisi terang.
4. Oleophobic Coating
Masalah umum lainnya yang bikin risih pengguna smartphone adalah bekas sidik jari yang kerap kali tertinggal dan memenuhi layar sehingga tampilan smartphone terlebih saat layar mati menjadi burik alias kotor.
Masalah tersebut akan teratasi dengan menggunakan anti gores berjenis oleophobic coating ini. Teknologi nano yang terdapat pada permukaan lapisan anti gores tipe oleophobic coating ini, selain menahan goresan juga memungkinkan sidik jari dan debu - debu halus tidak akan menempel dan meninggalkan bekas sehingga tampilan hp atau smartphone Anda akan tetap elegan dan bersih.
5. Gorilla Glass
Gorilla Glass merupakan teknologi anti gores tingkat lanjut besutan perusahaan Corning yang lebih kuat dan tahan terhadap goresan halus maupun kasar. Gorilla Glass biasanya sudah terpasang dari pabrikan untuk smartphone tipe tertentu, biasanya kelas midrange hingga flagship.
Karakteristik Gorilla Glass yaitu lebih tipis, ringan namun lebih kuat dari tempered glass biasa. Pihak Corning sendiri mengklaim bahwa produk mereka mampu menahan tekanan hingga 55 Kg. Versi Gorilla Glass terus mengalami perkembangan, dari mulai versi 1, 3, 5, 6 dst. sampai sekarang Gorilla Glass terbaik adalah seri Victus seperti yang digunakan pada Asus ZenFone 8, Samsung Galaxy Z Fold dan smartphone flagship lainnya.
6. Concore Glass
Senada dengan Gorilla Glass, Concore Glass juga merupakan produk keluaran Corning, namun langsung menyatu dan menyesuaikan dengan ketebalan layar smartphone sehingga perlindungan yang diberikan akan semakin baik. Dengan kata lain Concore Glass pasti mempunyai daya tahan lebih tinggi dibandingkan Gorilla Glass yang hanya sekedar melapisi saja. Concore Glass juga dipastikan lebih mahal sehingga untuk saat ini masih jarang gadget yang menggunakan proteksi ini.
7. Dragontrail Glass
Dragontrail Glass merupakan produk keluaran Asahi Glass yang disinyalir lebih kuat dari pesaingnya diatas. Dragontrail Glass diklaim mampu menahan tekanan hingga 60 Kg per 1 mm kaca pelindung jenis ini. Smartphone yang menggunakan Dragontrail Glass juga dari kalangan flagship dengan fitur - fitur premium seperti Sony Xperia dan Gadget keluaran Jepang lainnya.
8. Saphire Glass
Puncak kekuatan pelindung layar HP dimenangkan oleh Saphire Glass. Bukan tanpa alasan, seperti namanya Saphire Glass mengandung batu Saphire yang diklaim merupakan material terkuat di muka bumi setelah berlian. Pelindung Saphire Glass biasanya digunakan pada kaca atau lensa kamera iPhone yang terkenal tahan goresan. Selain Apple, terdapat juga beberapa smartphone yang menggunakan Saphire Glass ini, namun karena harga yang lumayan mahal sehingga menyebabkan Saphire Glass tidak sepopuler Gorilla Glass maupun Dragontrail Glass diatas.
9. Hydrogell
Hydrogell merupakan terobosan baru yang inovatif dari lini produk perlindungan smartphone. Berbeda dengan berbagai tipe tempered glass diatas yang cenderung mementingkan kekuatan, Hydrogel justru sebaliknya yakni memanfaatkan sifat lentur atau elastisitas bahan utamanya untuk memberikan perlindungan pada gadget.
Berbahan dasar "Gel" yang dipanaskan pada suhu tertentu, membuat Hydrogel memiliki tingkat elastisitas yang luar biasa namun tetap mempertahankan sisi kekuatannya dalam menahan goresan halus maupun kasar.
Kelebihan anti gores tipe ini adalah adanya self repair atau mampu kembali ke kondisi semula alias semua goresan halus akan menghilang secara bertahap dalam kurun waktu makasimal 42 jam. Dengan sifat elastisnya ini bahkan Hydrogel tidak akan pecah sama sekali jika terbentur, selain itu tingkat ketipisannya membuat layar sangat halus serasa tidak menggunakan pelindung apapun.
Kekurangan Hydrogel adalah kemampuannya untuk menahan tekanan tidak sebaik tempered glass yang pada dasarnya sudah tebal. Namun perlu diketahui bahwa Hydrogel juga memiliki beberapa tipe, seperti Clear, Matte dan Oleophobic Coating.
Pemasangan Hydrogel juga biasanya agak ribet dibandingkan anti gores biasa, karena dibagi dua kali pemasangan, untuk lebih jelasnya mengenai cara memasang Hydrogel bisa sobat lihat pada video berikut :
10. Hydrogell Plus
Hydrogell Plus merupakan seri atau jenis Hydrogel yang lebih baik dari seri biasa yang mana merupakan gabungan antara hydrogel dengan tempered glass sehingga memiliki daya tahan dan tingkat kekerasan lebih tinggi namun tetap elastis sehingga akan timbul perasaan atau sensasi empuk - empuk keras saat mengelus dan mengetuk layar hp Anda.
Nah itulah beberapa tipe atau jenis tempered glass alias anti gores yang cocok untuk melindungi gadget kesayangan Anda. Tinggal pilih lalu sesuaikan dengan budget dan kebutuhan ya. Seiring berkembangnya teknologi, masih memungkinkan anti gores menjadi semakin canggih lagi, bahkan sekarang ini sudah banyak yang menggabungkan beberapa fitur anti gores kedalam satu produk saja, misalnya anti gores A berjenis matte namun juga anti sidik jari (oleophobic coating) dan sebagainya.
Sebagai contoh jika Anda menginginkan tampilan layar yang tetap jernih maka Admin sarankan pilih yang tipe Clear alias bening, namun jika mengedapankan privasi maka pilih saja yang tipe matte, Selain sebagai spy protector, tipe matte juga memiliki kelebihan lain yaitu permukann yang sangat halus dan tidak menempel sidik jari, sama halnya dengan oleophobic coating sehingga sangat cocok bagi Anda yang sering bermain game Free Fire maupun Mobile Legends di HP kesayangan.
Semoga membantu, salam Admin TEKNOTenar, Smart Tekno, Smart People.
Post a Comment for "Jangan Salah Pilih, Kenali Jenis Anti Gores Untuk Melindungi Layar HP Kesayangan Anda"