Akhirnya Xiaomi Kalah, Ini 5 Kelebihan IQOO Z7 5G yang Membuatmu Rela Kehabisan THR Buat Beli HP Ini !



TEKNOTenar.com -  Beberapa waktu lalu, IQOO melalui Vivo Indonesia baru saja merilis Smartphone terbaru mereka yaitu IQOO Z7 5G dan Z7x 5G. Kehadiran IQOO Z7 5G ini hampir bersamaan dengan dirilisnya Xiaomi Redmi Note 12 dan Note 12 Pro 5G di Indonesia loh... Bagi sobat yang mau beli langsung saja kunjungi official store mereka di aplikasi hijau, oren maupun biru hehehe... Namun bagi yang ingin mengetahui kelebihan IQOO Z7 ini silakan simak dengan seksama artikel ini.

Kahadiran IQOO Z7 series ini tentu sempat membuat para kaum mendang mending galau, Pilih IQOO Z7 5G atau Xiaomi Redmi Note 12 Pro 5G? secara kedua smartphone ini hampir mempunyai spesifikasi yang sama, direntang harga yang sama namun memiliki kelebihan maupun kekurangan masing - masing yang sulit dimengerti hehehe... ataukah ini sebagai trik marketing kedua perusahaan tersebut atau apalah, yang jelas para calon konsumen sering membanding - bandingakan kedua varian dari merk smartphone ini, mereka mencari berbagai video referensi maupun review sebelum membelinya, termasuk juga yang sedang membaca ini kah ya hehehe...

Baca Juga : Kekurangan Xiaomi Redmi Note 12 yang Bikin Bete ! Gak Jadi Beli !

Okeh, balik lagi ke topik dimana kehadiran IQOO Z7 series ini terbilang cukup mengejutkan, sama mengejutkannya saat kakaknya yaitu IQOO 11 yang hadir memboyong Snapdragon 8 Gen 2 pertama kali ke Indonesia. Oleh karena itu disini TEKNOTenar.com akan mencoba membuat asumsi dan membandingkan kedua smartphone ini ya sob ya, yaitu IQOO Z7 5G dengan Xiaomi Redmi Note 12 Pro. Sebelum kita mulai perlu sobat ingat bahwa ini hanyalah asumsi pribadi Admin setelah melihat berbagai review, membaca referensi maupun mencoba langsung HP nya ya sob ya, jadi nikmatin aja dan jangan jadi perdebatan karena penilaian setiap orang mungkin bakalan berbeda - beda sehingga jangan dijadikan patokan.

Namun sebelum lebih lanjut perlu sobat ketahui bahwa iQOO adalah merek smartphone yang diluncurkan pada tahun 2019 oleh perusahaan teknologi asal Tiongkok, BBK Electronics. iQOO awalnya didirikan sebagai sub-merek dari Vivo, namun kemudian menjadi merek independen yang terpisah pada tahun 2019. Namun untuk di Indonesia sendiri IQOO masih berada di bawah brand Vivo baik itu dari segi pemasaran maupun support after sales nya.

iQOO pertama kali diluncurkan pada bulan Maret 2019 di Tiongkok dengan peluncuran iQOO smartphone 5G pertamanya. Pada awalnya, iQOO hanya menargetkan pasar smartphone 5G di Tiongkok, namun kemudian memperluas jangkauannya ke beberapa negara lain di seluruh dunia termasuk di Indonesia ini melalui diluncurkannya IQOO 11 di kelas flagship, IQOO Z7 5G maupun Z7x di kelas midrange.

Sementara Xiaomi mungkin sudah pada paham lah ya, soalnya kan brand HP ini sudah berkecimpung lama di Indonesia dan terkenal dengan produknya yang worth di berbagai kelas, baik itu entry, mid maupun flagship, price to performance nya sering dibanding - bandingkan dengan brand asal Korea Selatan yang memang sudah terkenal lebih dulu.

Okeh, mari kita mulai. Fokus perbadingan ini adalah bebas, mulai dari segi desain, chipset sampai pengalaman penggunaan. Ini dia berbandingan antara IQOO Z7 5G dengan Xiaomi Redmi Note 12 5G di Indonesia menurut TEKNOTenar.com.



1. DESAIN BODY

Desain merupakan hal pertama yang biasanya konsumen lihat, dimana - mana pasti yang pertama dinilai adalah desain sebuah benda termasuk smartphone ini, nah... untuk desain body Redmi Note 12 Pro memang lebih kekinian dengan sudut mengotak di semua sisinya sehingga lebih cantik dan mantap saat digenggam, namun untuk segi kenyamanan IQOO juga tidak kalah karena masing menggunakan backcover yang melengkung di bagian belakang mirip - mirip seperti Redmi Note 10 Pro yang sempat hype pada masanya.

Secara keseluruhan TEKNOTenar.com lebih memilih desain body dari IQOO Z7 5G, baik dari segi keindahan maupun dari nyamannya penggunaan. Bobot IQOO yang sedikit lebih berat justru menambah rasa kepuasan akan build quality yang terasa padat, ya... meskipun Corning Gorilla Glass dari backcover Redmi Note 12 juga sangat menggoda hehehe... Semua kembali ke selera masing - masing ya sob ya...



2. DESAIN MODUL KAMERA

Sementara desain dari modul kamera IQOO Z7 5G ini terasa lebih segar, terlihat tegas dan terkesan lebih baru jika dibandingkan dengan modul kamera dari Xiaomi Redmi Note 12 Pro yang desain kamera seperti itu sudah tenar dari satu tahun kebelakang dimana Realme 9 yang rilis tahun lalu juga sudah menggunakan module model dua kamera besar dibagaian belakang seperti halnya kamera Redmi Note 12 ini. Adapun Modul kamera IQOO lebih mirip ke seri flagshipnya Vivo seperti Vivo X70 maupun Vivo X80 yang terkenal gahar.

Untuk modul kamera, TEKNOTenar.com lebih memilih desain modul kamera dari IQOO Z7 5G, karena terkesan lebih tegas, baru dan berkharisma seperti modul kamera Vivo seri X, sementara modul kamera Redmi masih sama seperti desain satu tahun kebelakang. namun lagi - lagi semua kembali ke selera masing - masing ya sob ya...

Baca Juga : Benarkah POCO M5s adalah Redmi Note 10s yang di Daur Ulang?


3. CHIPSET / PROCESSOR

Pada perbandingan kali ini sebenarnya cukup sulit karena kedua chipset yang digunakan pada smartphone midrange ini sama - sama bagus dikelasnya. Xiaomi Redmi Note 12 Pro menggunakan procesor dari Mediatek yakni Dimensity 1080. Sementara IQOO Z7 5G menggunakan procesor dari Qualcomm yaitu Snapdragon 782G yang mana kedua processor ini sama - sama menggunakan arsitektur 6 nano meter yang pastinya powerfull namun tetap hemat daya.

Dikelas harga 4 jutaan, kedua chipset ini sudah termasuk wow sih, namun dari segi performa Snapdragon 782G terasa sedikit lebih ngebut dibandingkan pesaingnya, apalagi saat digunakan untuk memainkan beberapa game popular seperti Mobile Legends, PUBG Mobile maupun Genshin Impact. Snapdragon 782G maupun Dimensity 1080 sudah cukup mumpuni dan dapat diandalkan, framerate yang dihasilkan pada Genshin Impact rata - rata sudah menembus 50 fps. Namun saat menjalankan game dalam waktu diatas 30 menit, performa Snapdragon 782G pada IQOO Z7 5G terasa lebih stabil dibandingkan Dimensity 1080 pada Redmi Note 12 Pro ini.



4. RAM & ROM

Baik itu IQOO maupun Redmi, keduanya sama - sama menggunakan RAM berjenis LPDDR 4 dan media penyimpanan alias ROM berjenis UFS 2.0 yang sudah mumpuni dikelas harganya.

Jika melihat di marketplace, kedua smartphone ini dijual dalam beberapa varian RAM maupun ROM. Redmi Note 12 Pro 5G dijual dalam varian 8/128 dan 8/256 sementara untuk IQOO varian yang tersedia adalah 8/128 dan 12/256. Nah, dari sini sebenarnya kita bisa menilai bahwa IQOO lebih unggul karena tersedianya varian RAM 12 GB sementara Redmi Note 12 terbatas pada varian 8 GB saja, ya walaupun Xiaomi menyisipkan fitur 'gimmick' expendable RAM hingga 5 GB namun RAM fisik tentu lebih baik dari RAM virtual, selain itu IQOO sendiri sudah menyisipkan fitur RAM virtual ini pada Z7 bahkan sampai dengan 8 GB.

Nah, oleh karena itu disini IQOO lagi - lagi berhasil mengalahkan Xiaomi hehehe...



5. KAMERA

Diatas kertas, dari segi kamera sebenarnya Redmi Note 12 Pro 5G bisa lebih unggul.

Pertama, Redmi Note 12 Pro memiliki kamera utama 50 MP yang dilengkapi dengan OIS dan tentu saja karena sensor yang digunakan adalah SONY IMX766 yang mana sensor kamera ini banyak digunakan pada smartphone flagship beberapa tahun kebelakang dan masih sangat bagus untuk saat ini.

Kedua, Redmi Note 12 Pro memiliki kamera ultrawide yang mana hal ini tidak dimiliki oleh IQOO. Yaa, walaupun penggunaan kamera ultrawide sudah jarang dan hanya pada momen - momen tertentu saja hehehe...

Sementara IQOO Z7 5G sendiri menggunakan kamera utama beresolusi 64 MP yang juga dilengkapi dengan OIS yang membuat kualitas foto dan video semakin tajam dan stabil.

Baik Redmi maupun IQOO sudah sama - sama fair untuk hasil foto, namun hasil foto di IQOO terlihat lebih cerah dan Vivid, berbeda dengan Redmi yang terlihat natural bahkan terlalu natural sehingga kualitas warnanya menjadi pucat dan hal inilah yang membuat admin kurang suka dengan hasil kamera Redmi, selain itu fitur OIS di Redmi hanya berfungsi sampai resolusi perekaman 1080p di 30 fps saja, jika dinaikan ke 60 fps apalagi 4K fitur OIS otomatis terhenti.

Andai saja MIUI bisa menyesuaikan dan bisa lebih memaksimalkan sensor flagship di hp mereka maka Redmi Note 12 Pro bisa menang telak atas IQOO, ya semoga saja untuk kedepannya bisa dibenahi melalui update software. Nah, untuk sementara IQOO masih menang atas kamera ini, walaupun tidak ada kamera ultrawide namun warna yang dihasilkan kameranya lebih cantik dari milik Redmi. (ini menurut admin ya sob ya, selera boleh beda2 kok hehehe...)


Sementara itu, dari segi layar....

Nah, ini yang banyak disayangkan oleh calon konsumen... Redmi Note 12 Pro 5G menggunakan layar P-OLED, dimana layar ini sekelas dengan Super Amoled yang digunakan sejak Redmi Note 10. Sementara IQOO masih menggunakan layar berjenis IPS.... what? IPS di harga hampir 5 juta? we te ep?

Baca Juga : Jenis - Jenis Teknologi Layar pada Smartphone, Punya Kamu Pakai yang Mana?

Namun tenang dulu ya sob ya, karena layar IPS yang digunakan di IQOO ini sudah bagus kualitasnya dan tampaknya ini adalah jenis layar IPS dengan kelas terbaik karena warna yang dihasilkan sangat cerah, terasa keluar semua warnanya, ya walaupun tetap masih kalah sama laya P-OLED nya Redmi Note 12 ini...

Selain itu tidak adanya konfirmasi mengenai jenis proteksi layar yang digunakan di IQOO Z7 ini menjadi mines lain dimana Redmi Note 12 Pro sudah menggunakan proteksi bawaan dari Corning yakni Gorilla Glass 5 yang terkenal mampu memproteksi layar secara maksimal.


Nah, setidaknya itulah 5 Kelebihan IQOO Z7 5G yang Membuatmu Rela Kehabisan THR Buat Beli HP Ini hehehe...

Tenang sob, cuman 5 doang.

Xiaomi mungkin ada 7 kelebihannya hehehe...

Silakan tulis di kolom komentar ya sob ya...



Post a Comment for "Akhirnya Xiaomi Kalah, Ini 5 Kelebihan IQOO Z7 5G yang Membuatmu Rela Kehabisan THR Buat Beli HP Ini !"